Senin, 25 Juni 2012

Mempercepat Browsing Dengan Squid

Artikel ini bertujuan untuk mencerahkan tentang mempercepat browsing dengan menggunakan squid. Squid sendiri itu apa? Silahkan baca sendiri di wikipedia. Saya yakin pasti sudah banyak yang tau tentang squid ini entah itu dari buah bibir atau memang sengaja memperdalam pengetahuan untuk mempelajari squid.

Apa kegunaan squid? Squid layaknya sebuah pembantu untuk proses  mempercepat kegiatan browsing kita, dimana squid bisa menyimpan semua obyek-obyek dari sebuah atau beberapa website ke dalam media lokal dan akan di berikan ketika ada request/permintaan setelah sebelumnya squid melakukan proses kalkulasi. Dalam pengadopsian squid untuk kehidupan nyata sebenarnya relatif, maksudnya disini relatif adalah squid tergantung dari beberapa faktor. antara lain: berapa kecepatan prosesor yang di gunakan sebagai server squid, berapa banyak client yang dilayani oleh squid, berapa cepat squid bisa mencapai client, dan masih banyak lagi faktor-faktor teknis dan non-teknis yang bisa mempengaruhi performance squid.

Namun umumnya squid akan selalu bisa berhasil mempercepat browsing dibanding dengan melakukan browsing dengan menggunakan direct connection. Konfigurasi squid sendiri dapat dibilang mudah-mudah susah, mengingat ini adalah aplikasi opensource kebanyakan tanpa support dan dukungan yang penuh seperti layaknya sebuah software berbayar. Dalam sample dibawah ini saya menggunakan operating system microsoft windows untuk konfigurasinya harap di sesuaikan dengan jaringan masing-masing.

Persiapan:
  1. Download Squid. Di Sini
  2. buka file ini dan simpan dengan nama “Squid.conf“.
  3. Rubah konfigurasi squid.conf sesuai kebutuhan dan ketersediaan (disk drive)
Setelah semua siap extract squid dan letakkan di drive c: (contoh c:\squid) buka command prompt lalu menuju ke folder c:\squid\sbin ketikkan “squid -z” silahkan di tunggu sebentar squid sedang membangun cache, setelah selesai ketikkan “squid -d 1 D” tunggu sebentar, Setelah itu ketik “squid -i” tunggu hingga selesai.

Setelah semua langkah selesai sekarang waktunya menghidupkan squid klik run lalu ketikkan “services.msc” cari service yang bernama “Squid” setelah itu klik “start this service” setelah itu squid sudah siap untuk di gunakan.

Untuk menggunakan squid sebagai transparent proxy silahkan ganti manual di browser masing-masing contohnya:

Internet Explorer
Tools -> Internet Options -> Connections -> LAN Settings -> centang proxy server, isi address dengan ip tempat kamu menginstall squid, isikan port dengan port yang kamu gunakan untuk squid. Contoh:


Mozilla Firefox
Tolls -> Options -> Advanced -> Network -> Setting -> Manual Proxy Configuration -> isi HTTP Proxy dengan ip tempat kamu menginstall squid, isikan port dengan port yang kamu gunakan untuk squid. Contoh:


Untuk web browser lainnya seperti google chrome, opera, atau lainnya silahkan dicari sendiri umumnya semua punya option proxy. Setelah semua siap silahkan kalian coba sendiri perbedaannya. Pada percobaan saya mencoba mengakses farmville, dengan menggunakan direct connection membutuhkan waktu loading sekitar 4-7 menit. dengan menggunakan squid saya membutuhkan waktu hanya sekitar 1-2 menit. Untuk membuktikannya  bahwa squid benar-benar berfungsi silahkan setelah mencoba membuka sebuah website lalu kalian hapus semua cache internet lalu mencoba membuka lagi untuk mencoba performance squid.
Untuk mengecek apakah cache squid berjalan dengan baik cukup melihat size total dari folder cache kalau terus bertambah setelah sering browsing berarti cache squid sudah berfungsi dengan baik.

CATATAN: Ini bukan teknik mempercepat koneksi internet seperti yang banyak dikacaukan oleh para orang-orang gila, ini hanya teknik mempercepat proses browsing dengan memanfaatkan squid, untuk proses download tidak akan terpengaruh dengan menggunakan squid.

Minggu, 24 Juni 2012

Instalasi Squid Proxy Server Di Windows XP

Proxy Server adalah server yang berguna sebagai perantara antara client dengan server gateway sebelum berhubungan ke Internet. Dengan adanya proxy server ini, maka url / situs yang sering di-browsing akan semakin terasa semakin cepat terakses oleh user, karena telah disimpan di dalam cache proxy. Selain itu, proxy server juga memiliki fungsi lainnya, diantaranya autentifikasi user, memblok situs, memblok banner, dan lain-lain.

Kenapa menggunakan cache proxy ? Dengan cache proxy, pada situs-situs yang sering kita kunjungi, content yang harus didownload dan mengurangi waktu dan jatah quota apabila menggunakan koneksi internet yang berbasis Volume. Karena content-content tersebut akan tersimpan dahulu di cache proxy kita. Jadi secara tidak langsung, jika kita mengunjungi situs tersebut berulang kali, sama saja kita mendownload content dari komputer yang terinstall proxy kita. Kesimpulannya, lebih cepat dan lebih irit bandwidth.
Ok, langsung saja ke proses instalasinya.

1. Download dulu Squid Proxy 2.7 Stable8 untuk Windows

2. Extract file tersebut di partisi mana saja.. terserah, dimana saja boleh. Untuk mempermudah langkah-langkah instalasinya, bisa disamakan dengan saya, atau extract di “C:\squid\”

3. Setelah semua ter-extract, masuk ke folder “C:\squid\etc\”. Disana terdapat file-file konfigurasi squid :
- cachemgr.conf.default
- mime.conf.default
- squid.conf.default
- squid_radius_auth.conf.default

Kemudian rename keempat file tersebut dengan menghilangkat tulisan “.default”. Sehingga menjadi :
- cachemgr.conf
- mime.conf
- squid.conf
- squid_radius_auth.conf

4. Setelah selesai me-rename keempat file tersebut, kemudian buka file “squid.conf” dengan notepad atau editor kesayangan anda(EditPlus, Ultra Edit, Notepad ++, dan lain-lain).

5. Cari tulisan (CTRL+F) “TAG: http_port”, kemudian cek apakah di bawah tulisan “# Squid normally listens to port 3128″ sudah ada tulisan “http_port 3128″ atau belum, jika belum tambahkan tulisan “http_port 3128″ di bawah tulisan “# Squid normally listens to port 3128″.

Sehingga menjadi :

# TAG: http_port
# Usage: port [options]
# hostnameort [options]
# 1.2.3.4:port [options]
# If you run Squid on a dual-homed machine with an internal
# and an external interface we recommend you to specify the
# internal addressort in http_port. This way Squid will only be
# visible on the internal address.
#
# Squid normally listens to port 3128
http_port 3128
   

6. Cari tulisan (CTRL+F) “TAG: visible_hostname”, kemudian cek apakah di bawah tulisan “# none” sudah ada tulisan “visible_hostname localhost” atau belum. Jika belum, tambahkan tulisan “visible_hostname localhost” di bawah tulisan “# none”.

Sehingga menjadi :

# TAG: visible_hostname
# If you want to present a special hostname in error messages, etc,
# define this. Otherwise, the return value of gethostname()
# will be used. If you have multiple caches in a cluster and
# get errors about IP-forwarding you must set them to have
individual
# names with this setting.
#
#Default:
# none
visible_hostname localhost
   

7. Cari tulisan (CTRL+F) “http_access allow localnet”, kemudian cek apakah dibawah tulisan “http_access allow localnet” sudah terdapat tulisan “http_access allow localhost” atau belum. Jika belum tambahkan tulisan “http_access allow localhost” di bawah tulisan “http_access allow localnet”.

Sehingga menjadi:

# Example rule allowing access from your local networks.
# Adapt localnet in the ACL section to list your (internal) IP networks
# from where browsing should be allowed
http_access allow localnet
http_access allow localhost
   

8. Cari tulisan (CTRL+F) “TAG: dns_nameservers”, kemudian dibawahnya pada tulisan “dns_nameservers”, isi value dns dengan dns ISP nya masing-masing, atau dengan DNS yang biasanya anda gunakan. Sehingga formatnya menjadi “dns_nameservers [primary DNS] [secondary DNS]“. Contohnya ditempat saya menggunakan OpenDNS, sehingga menjadi “dns_nameservers 208.67.220.220 208.67.222.222″.

Sehingga menjadi:

# TAG: dns_nameservers
# Use this if you want to specify a list of DNS name servers
# (IP addresses) to use instead of those given in your
# /etc/resolv.conf file.
# On Windows platforms, if no value is specified here or in
# the /etc/resolv.conf file, the list of DNS name servers are
# taken from the Windows registry, both static and dynamic DHCP
# configurations are supported.
#
# Example: dns_nameservers 10.0.0.1 192.172.0.4
#
#Default:
# none
dns_nameservers 208.67.220.220 208.67.222.222
Simpan (CTRL+S) “squid.conf” yang baru saja kita edit tadi.
   

9. Buka “Command Prompt”, kemudian masuk ke directory “squid” tadi melalui “Command Prompt”. Contohnya adalah dengan mengetik “cd C:\squid\sbin\”.
C:\Documents and Settings\user> cd C:\squid\sbin\
C:\squid\sbin>

10. Setelah masuk ke directory “cd C:\squid\sbin\” melalui command prompt, kemudian ketik perintah-perintah berikut :
  • squid -z .
  • squid -d 1 –D kemudian tekan “CTRL+C”.
  • squid -i
  • squid -O –D
       

11. Untuk menghidupkan proxy, masuk ke “Control Panel” -> “Administrative Tools” -> “Services”. Kemudian cari nama services “squid” -> “Klik kanan” -> “Start”
   

12. Arahkan proxy pada browser anda ke alamat “localhost” dengan port “3128″.
   

13. Test dengan mengunjungi situs-situs yang sering anda buka.
Anda juga bisa menghapus services squid tersebut dengan cara mengetikkan perintah “squid -r -n squid” di Command Prompt.
C:\squid\sbin>squid -r -n squid
Service squid deleted successfully.
Demikian mungkin langkah-langkah yang harus ditempuh untuk menginstall squid proxy di windows XP.
Selamat Mencoba….

Jumat, 15 Juni 2012

Cara Menghasilkan Uang Dari Blog Bersama KumpulBlogger

Banyak yang menanyakan apakah Kumpul Blogger. benar-benar membayar? Itu juga yang menjadi pertanyaan saya awal bergabung dalam program ini. Pertanyaan itu juga yang membuat saya semangat untuk berusaha agar blog saya ramai dikunjungi. Usaha itu berbuah manis, hampir setiap minggu rekening mandiri saya selalu menerima transfer dari KumpulBlogger.
Berapa jumlah yang saya terima? Memang tidak seberapa, tapi lumayanlah. Saya bukan satu-satunya yang menerima bayaran dari KumpulBlogger. Jumlah yang saya terima juga belum seberapa dibanding orang yang lebih rajin ngeblog.
Yang pasti saya telah buktikan ngeblog itu bisa menghasilkan uang. Dan saya juga buktikan KumpulBlogger terbukti membayar dan menambah nominal rekening mandiri saya. 
Buat rekan yang telah bergabung dengan KumpulBlogger teruslah berupaya untuk meningkatkan trafik blognya. Trus, buat teman yang punya info peluang menghasilkan uang dari ngeblog

Ok kali ini saya ingin membahas tentang KumpulBlogger dan keuntungan apa saja yang di tawarkan oleh KumpulBlogger. Bagi yang belum tahu apa itu KumpulBlogger silahkan baca artikel yang saya tulis ini dan yang sudah tahu apa itu KumpulBlogger silahkan abaikan artikel ini.

Apa itu KumpulBlogger ?
Adalah Jaringan Blogger Indonesia untuk mendapatkan alternatif penghasilan tambahan, dengan cara menyediakan spot/ruangan pada blognya sebagai tempat menyampaikan pesan komersial dari Advertiser

Cara Kerja KumpulBlogger ?
Blogger mendaftarkan blognya, copy dan paste code yang diberikan, Pasang Code tersebut pada Blog masing-masing Blogger. Advertiser mendaftarkan keanggotaan pada KumpulBlogger, melakukan kegiatan publishing, materi artikel/iklan/promotional yang disubmit oleh advertiser akan disebarkan kepada seluruh Blog yang terjaring dalam KumpulBlogger

Apa keuntungan bagi Blogger ?
KumpulBlogger akan mengorganisir para Blogger untuk mendapatkan advertiser, akan disediakan report untuk blogger mengenai jumlah pageviews dan klik yang berhasil terkumpul, report ini juga dapat dipantau secara real time oleh Blogger maupun advertiser

Sebagai Blogger, Bagaimana saya bisa bergabung ?
Caranya mudah sekali, Berikut cara daftar KumpulBlogger :
  • Sebelumnya klik di sini untuk menuju website resmi KumpulBlogger
  • Klik SIGN UP untuk mendaftarkan account anda
  • Masukkan alamat email anda pada kotak yang sudah tersedia(Bukan pada account Log In),
  • Lalu klik register kemudian check email yang di daftarkan tadi dan anda akan diberikan password untuk login di KumpulBlogger .
Setelah anda masuk di KumpulBlogger anda dapat mendaftarkan lebih dari 1 Blog untuk berpartisipasi dalam jaringan KumpulBlogger, anda akan diberikan script/code untuk dipasang/install pada Blog anda. Anda dapat memantau hasil perkembangan penghasilan anda pada website KumpulBlogger.

Bagaimana anda tertarik menghasilkan uang dengan KumpulBlogger?
Langsung aja daftar di sini jika anda tertarik dengan KumpulBlogger

Kamis, 07 Juni 2012

Cara Mendapatkan Dollar dari Tusfiles

Assalamu'alaikum...wr.wb..
Kali ini saya akan sedikit membagikan sebuah tips cara mendapatkan dollar dari TUSFILES.NET
sebelumnya sobat pasti sudah mengenal situs free hosting (situs untuk menyimpan file).Seperti "Ziddu dan 4shared" Jika sobat suka mendownload file dari internet sudah pasti sobat mengenalnya.Ziddu merupakan salah satu hosting file gratis terbesar saat ini.Tusfiles juga sama dgn Ziddu,Tusfiles menyediakan space bagi pengguna Internet untuk menyimpan data yang meliputi dokumen teks, gambar, video, audio / mp3 dan lainnya.Seperti halnya Ziddu untuk bisa mengupload file di Tusfiles sobat harus membuat akun terlebih dahulu.

Bagaimana cara mendapatkan dollar dari Tusfiles ? Caranya cukup mudah,sobat hanya mengupload file yang berupa teks,gambar,video,audio dan lain2.Kemudian jika file yg sobat upload itu ada yang download otomatis sobat akan mendapatkan dollar dari Tusfiles. Besar kecilnya pembayaran akan di tentukan oleh akumulasi download dan Negara asal si pendownload.Jika yang mendowload file sobat berasal dari Amerika dan Kanada,maka nilainya akan sangat besar biggrin

Dan pembayaran dilakukan 1 (satu) kali dlm 1 (satu) bulan setiap tanggal 15.Minimum pay out atau pembayaran adalah sebesar $10 jika belum mencapai $10 maka sobat belum bisa menikmatinya biggrin
Jika sobat tertarik bisa daftar gratis.Berikut screenshot form pendaftaran

tusfiles1.gif

Untuk Mendaftar Klik Gambar di bawah ini







Semoga bermanfaat buat kita semua
Wassalamu'alaikum...wr.wb

Minggu, 03 Juni 2012

Bisnis Online Dari Adf.ly

Bisnis Online Dari Adf.ly Satu lagi program bisnis online yang patut di coba dan terbukti membayar bukan scam yaitu Bisnis Online Dari Adf.ly program bisnis online yang gampang banget karena kita hanya di suruh pasang script di situs kita dan biarkan situs yang akan bekerja selama 24 jam nonstop , sementara kita ngurus kerjaan lainya biarkan adf.ly si lebah imut mengumpulkan madu untuk vitamin dompet kita .

Berikut panduan singkat Bisnis Online Dari Adf.ly jangan ragu dan bimbang apalagi penasaran , jalani saja instruksi tapi jika masih tidak percaya maka secepatnya tutup halaman ini dan silahkan cari artikel lainya lalu ketikan kata kunci Bisnis Online Dari Adf.ly di google saja karena saya yakin anda juga biang pencari infromasi dari google hayo ngaku jangan jaim ya ?

Langkah Sukses Bisnis Online Dari Adf.ly

1. Seperti biasa syarat utama bisnis online adalah memiliki website , jika belum punya dan ingin punya website silahkan membuat websaite dulu.

2. Siapkan email dan Ktp , untuk mendaftarkan di program Bisnis Online Dari Adf.ly

3. Daftar di sini atau klik link >>>  Bisnis Online Dari Adf.ly .

4. Isi data data seperti waktu daftar email, facebook dll , kalau tidak bisa suruh temanya atau penjaga warnet gimana daftar adf.ly.

5. Selesai acara pendaftaran selanjutnya adalah memahami bagaimana cara kerja Bisnis Online Dari Adf.ly  serta berapa bayaran yang akan di terima .

Cara Kerja  Bisnis Online Dari Adf.ly .

Tak usah pusing , sebenarnya ini sangat mudah asal kita sudah punya website hal ini bisa di lakukan kurang dari lima menit dan kita sudah bisa membuat sumber uang otomatis. ikuti panduan di bawah ini Langkah Sukses Bisnis Online Dari Adf.ly .

1. Setelah pendaftaran sukses langsung saja gunakan kotak srink lalu isi dengan situs apa saja misalnya google.com
2. Setelah di isi dengan alamat lalu tekan tombol SHRINK maka kita akan di berikan alamat khusus sebagai link pengumpul uang dari adf.ly sebagai contoh adalah link ini http://adf.ly/7VZml
 
3. Setelah dapat link confretan tadi kerja kita adalah menyebarkan link tadi supaya di kunjungi orang, bisa via facebook, twitter, atau blog tapi saran saya via blog saja lebih aman .

Sampai di sini sebenarnya kita sudah bisa mendapatkan uang dari internet , adapun jumlah pendapatan tergantung kemampuan kita mencari orang yang mau klik link tadi sebagai contoh adalah link seperti ini http://adf.ly/7VZml

Bayaran Dari  Bisnis Online Dari Adf.ly .

Nah biasanya dalam bisnis kebanyakan orang itu yang di tanyakan adalah soal pembayaran ,mulai dari jumlah dan cara ambil bayaranya , berikut Bayaran Dari  Bisnis Online Dari Adf.ly .

1. Harga bayaran adf.ly berkisar $0.0001 dari ip indonesia kalau dari ip luar negeri bisa mencapai $0.25 perkliknya.

2. Minimal bayaran bisa di ambil $5 .

3. Cara pengiriman bayaran yaitu via paypal dan alertpay . jika belum punya paypal dan alertpay silahkan daftar di sini :   paypal  , alertpay

Demikian panduan singkat Bisnis Online Dari Adf.ly adapun panduan cara mempercepat pendapataan adf.ly sekaligus menggabungkan bisnis adf.ly dengan bisnis lainya akan di smbung ke artikel berikutnya. sekian terimakasih , ingat hanya untuk orang yang percaya adanya bisnis online dan bagi yang tidak percaya jangan pernah mencoba coba.